Rabu, 29 Juni 2022

PEMASARAN BUKU

 



PEMASARAN BUKU

 

Pertemuan  Ke: 19

Hari                 :  Rabu, 29  Juni 2022

Gelombang      :  25

Narasumber     :  Agus Subardana

Moderator       :  Sigit Purwo Nugroho

“Semua akan mati kecuali karyanya. Maka tulislah sesuati yang akan menbahagiakan dirimu diakhirat kelak.”  Ali bin Abi Thalib

Pemasaran buku adalah salah satu upaya menjual buku yang telah kita terbitkan sehingga akan kembali mennutup modal dan bahkan bisa untung.

Pada kesempatan mala mini moteri pemasaran buku dengan narasumber bapak Agus Subardana dan moderator bapak Sigit Purwo Nugroho, yang akan menyampaikan materi sangat penting untuk mendapatkan fulus dari karya buku yang kita terbitkan.

Berikut ini adalah strategi pemasaran buku terjual laris:

ü  Place, tempat yang stategis

ü  Price, Harga yang kompetitif

ü  Product, mutu Product

ü  Promotion, Kecepatan Promosi

Strategi pemasaran penjualan buku

Perlu memperhatikan empat factor. Berbicara tentang marketing salah satu prosesi yang banyak dihindari, namun paling banyak dibutuhkan oleh perusahaan. Apapun itu bentuk perusahaannya. Bagi seorang penulis buku, terutama buku yang diterbitkan secara indie dan PoD penting menguasai strategi pemasaran buku.

Dalam menerbitkan buku solo perdana ini dapat kita lakukan dengan mengumpulkan hasil resum belajar menulis 25 dijadikan satu file, kemudian kita lengkapi dengan daftar isi, prakata, synopsis dan semua perlengapan naskah buku silo yang telah kita siapkan.

Strategi pemasaran penjualan buku sangat dipengaruhi oleh banyak aspek dan unik . Kenapa demikian , hal ini dapat dilihat dari jenis – jenis buku yang di terbitkan. Jenis – jenis buku yang di terbitkan tersebut dikelompokkan menjadi katagori buku. Salah satu contoh Penerbit ANDI Offset menerbitkan buku cukup banyak katagori produk yaitu ada 32 katagori produk buku ( Katagori buku Anak, buku Bisnis, Buku Pertanian, Buku Fiksi - Novel, Buku Pengembangan Diri, Buku Teks , dll ).

Dari jenis – jenis katagori buku tersebut disinilah kita akan melakukan pemetaan berdasarkan segmentasi jenis katagori buku yang diterbitkan . Pada umumnya kegiatan pemasaran buku berkaitan dengan berkoordinasi beberapa kegiatan bisnis .  Sehingga strategi pemasaran pada umumnya di pengaruhi oleh faktor yang meliputi :

1.  Faktor Mikro yaitu perantara, pemasok, pesaing dan masyarakat.

2.  Faktor Makro yaitu demografi-ekonimi, politik-hukum, teknologi-fisik dan sosial-budaya.

Pentingnya Transformasi Digital

Dampak dari pandemi COVID-19 telah mengubah dunia menuju era Low Touch Economy. Era ini ditandai dengan interaksi antar individu yang minim sentuhan fisik atau low-touch, keharusan mengecek kesehatan dan keselamatan, perilaku yang baru hingga pergeseran di sektor-sektor industri., terutama sektor Industri Perbukuan. Perubahan ini tentu akan berdampak ke banyak hal, mulai dari tempat bekerja, Cara belajar – mengajar ,  kehidupan keluarga hingga aktivitas sosial. Strateginya yang utama yang kita pakai adalah Digital Marketing dalam melakukan transformasi mendasar pada bisnis penerbitan buku .

Untuk penjualan buku lewat

1. Online ini kita harus terus proaktive untuk terus promosi , supaya kita dapat :

-    Menyebarkan informasi produk secara masif kepada target pasar potensial

-    Mendapatkan konsumen baru dan mempertahankan konsumen yang sudah ada sehingga kesetiaan konsumen terjaga.

-    Menjaga kesetabilan penjualan saat kondisi pasar lagi lesu

-    Menaikan penjualan dan profit

-    Membandingkan dan keunggulan produk dibandingkan dengan pesaing

-    Membentuk citra produk dibenak mata konsumen sesuai dengan yang diinginkan

-    Mengubah tingkah laku ( yang kurang minat beli , menjadikan tertarik beli ) , persepsi dan pendapat konsumen.

2. Strategi pemasaran buku serangan Darat (OF LINE ).

Untuk menguasai seluruh wilayah nusantara ini dalam penetrasi pasar buku , kita harus melakukan pemetaan wilayah dengan membuka cabang tiap kota besar yang potensi pasarnya sangat baik. Kami Penerbit Andi telah mempunyai 90 cabang di kota dari Aceh s.d Papua, dengan menempatkan tenaga pemasaran di tiap kantor cabang tersebut.

3. Pemasaran Buku Lewat Komunitas

Kita tentunya punya komunitas masing – masing sesuai dengan kapasitas kita untuk membentuk komunitas dan relasi , maka gunakanlah jaringan komunitas kita untuk sarana promosi dan penjualan buku . Penjualan lewat komunitas  akan lebih efektive dan efisien sehingga tingkat keberhasilan nya lebih tinggi penjualan buku yang kita tawarkan. Kuncinya kita harus proaktive komunikasi dan interaksi dengan komunitas serta dapat menjaga integritas pribadi kita.

Penerbit ANDI juga terus mengadakan aktifitas pemarasan lewat komunitas dengan mengadakan webinar lewat link  Zoom , Live Youtube TV. ANDI, dengan tema – tema yang menarik ...

Strategi pemasaran buku serangan Darat (OF LINE ).

Untuk menguasai seluruh wilayah nusantara ini dalam penetrasi pasar buku , kita harus melakukan pemetaan wilayah dengan membuka cabang tiap kota besar yang potensi pasarnya sangat baik. Kami Penerbit Andi telah mempunyai 90 cabang di kota dari Aceh s.d Papua, dengan menempatkan tenaga pemasaran di tiap kantor cabang tersebut.



Strategi pemasaran buku serangan darat ini kita kelompokkan berdasarkan target pasar yang kita tuju , antara lain :

1.      Toko Buku

Penerbit Buku yang mampu memproduksi sendiri dan mempunyai mesin percetakan sendiri , sebagian besar sebagai pemasok Toko buku di Indonesia. Untuk bisa masuk dan sebagai pemasok rutin di toko buku maka  kita perlu pemetaan jenis toko buku. Toko buku ini kita petakan menjadi tiga jenis yaitu Toko Buku Modern, Toko Buku Semi Modern, dan Toko Buku Tradisional.

2.      Directselling

Pemasaran Buku melalui Directselling ini kita petakan berdasarkan jenis katagori buku yang kita terbitkan . Jenis Katagori buku penjualan lewat Directselling ini kita bagi menjadi beberapa target pasar yaitu :

-    Buku Pendidikan (Buku mata pelajaran Utama dan buku pendamping untuk jenjang TK, SD, SMP, SMA, SMK).

-    Buku Teks Perguruan Tinggi untuk semua mata kuliah

-    Buku Referensi untuk jenjang TK, SD, SMP, SMA-SMK , Perguruan Tinggi dan umum

Dengan pemetaan jenis katagori tersebut diatas maka kami sebagai Industri Penerbitan buku melakukan terobosan pemasaran dengan menempatkan tenaga penjual (Sales) di setiap wilayah Kota dan Kabupaten.

Kami Penerbit ANDI Offset mempunya 96 Cabang di Indonesia dari Aceh s.d Jayapura

 

Luar biasa materimmalam ini, dan lengkap sudah materi yang telah di berikan oleh bapak Agus Subanada, kemudahan dan jalan menuju roma telah terbuka lebar gunakan kesempatan tunggu apa lagi. Tetap semangat untuk saya pribadi dan teman bapak ibu di grup BM 25 dan 26

Penerbit indi adalah penerbit mayor, sangat luar biasa kalau tulisan kita bisa masuk pada penerbil yang telah terbukti reutasi dan sepak terjangnya dipenerbitan dan pemasaran


Temanggung, 29 Juni 2022

 

Senin, 27 Juni 2022

MENERBITKAN BUKU SEMAKIN MUDAH DI PENERBIT iNDIE

 



MENERBITKAN BUKU SEMAKIN MUDAH

DI PENERBIT iNDIE

 

Pertemuan  Ke: 18

Hari                 :  Senin, 27  Juni 2022

Gelombang      :  25

Narasumber     :  Raimundus Brian Prasetyawan, S.Pd

Moderator       :  Mutmainah

“Semua akan mati kecuali karyanya. Maka tulislah sesuati yang akan menbahagiakan dirimu diakhirat kelak.”  Ali bin Abi Thalib

Sambil menunggu zoom sebuah materi yang lain saya menikuti materi malam ini dengan seksama. Narasumber yang hebat dan menginspirasi ini awalnya juga sudah membimbing saya untuk bisa menulis di blok. Beliau yang ringan hati bila setiap saat saya wapri untuk menanyakan kesulitan-kesulitan saya saat publis di blok.

Malam ini pertemuan ke 18 di damping oleh seorang perempuan hebat yang lincah dan sigap ibu Mutmainah.

Untuk mengenal lebih dekat dan terang silahkan klik tautan link berikut ini, https://www.praszetyawan.com/p/profil.html

Salah satu syarat lulus pelatihan ini adalah menerbitkan buku solo. Penerbit indie menjadi solusi karena kemudahan dalam menerbitkan buku. Namun juga harus memahami bagaimana ketentuan dan cara menerbitkan buku di penerbit indie.

Menerbitkan buku solo juga menjadi syarat lulus pelatihan ini. Maka perlu disimak materi malam ini untuk bekal nanti bapak/ibu akan menerbitkan buku solo demikian beliau menyemangati peserta pelatihan ini agar pecah telur untuk menerbitkan buku solonya.

Solusi untuk penerbitan ini sudah di gelar luas dan difasiitasi semuanya di buat mudah dan dimudahkan untuk kita para peserta pelatihan yang mayoritas adalah seorang guru yang punya tuntutan menjadi penulis ilmu yang akan di tularkan pada anak didik dan para pembaca buku diluarsana.

Mengapa menerbitkan buku dikatakan semakin mudah ?

Salah satu sebabnya adalah karena sekarang ini ada penerbit indie yang melayani penerbitan buku tanpa seleksi. Dahulu ketika penerbit indie belum eksis seperti sekarang, kita hanya tahu bahwa penerbit buku yang ada itu hanya penerbit mayor seperti Gramedia, Grasindo, Erlangga, Elex media, Andi, dll.

Tahap seleksi naskah menjadi tantangan untuk bisa menembus penerbit mayor. Penulis harus berjuang mencoba mengirim naskah ke beberapa penerbit hingga bisa diterima oleh suatu penerbit mayor. Penolakan naskah menjadi makanan sehari-hari penulis. Ketika naskah diterima pun proses penerbitannya sangat lama.

Kini ada penerbit indie yang bisa menjawab rintangan-rintangan tersebut

Naskah pasti diterbitkan

Proses penerbitan mudah dan cepat

Ciri-ciri penerbit indie adalah:


Bagi penulis pemula  tentu penerbit indie menjadi solusi untuk bisa mewujudkan impian memiliki buku karya sendiri.

Memang  kalau di penerbit indie, kita perlu keluar biaya-biaya untuk mendapat fasilitas  penerbitan. Jika ingin cetak ulang, tapi itu memang konsekuensi dari penerbitan tanpa seleksi, sehingga biaya penerbitan menjadi tanggung jawab penulis untuk mendapat fasilitas penerbitan yang memuaskan.

Buku  solo pertama

Sudah berhasil diterbitkan oleh narasumber adalah  bulu blok untuk guru era 4,0

https://www.praszetyawan.com/2020/02/buku-blog-untuk-guru-era-40.html

Buku kedua adalah buku untuk guru masa kini

https://www.praszetyawan.com/2020/06/buku-aksi-literasi-guru-masa-kini.html

Buku ke tiga

Menerjang tantangan menulis setiap hari

https://www.praszetyawan.com/2020/10/buku-solo-terbaru-menerjang-tantangan.html

 Sebagai tips, berikut ini hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menentukan penerbit indie

●          Biaya penerbitan

●          fasilitas penerbitan

●          Batas maksimal jumlah halaman

●          Ketentuan dan Biaya cetak ulang

●          Apakah dapat Master PDF

●          Jumlah buku yang didapat penulis

Jadi silakan hal-hal tersebut disesuaikan dengan kondisi/keinginan bapak/ibu masing-masing

Saya termasuk salah satu yang bisa membantu bapak/ibu menerbitkan buku. Dalam hal ini saya membantu menghubungkan ke pihak penerbit. Saya melakukan ini untuk peserta belajar menulis sejak Juli 2020

Mengapa Membantu guru menerbitkan buku?

Belum ada referensi penerbit Indie

·                     Memilih penerbityang terjangkau, berkualitas dan terpercaya

·                     Membantu komunikasi ke penerbit

·                     Memberi  pengalaman penerbitan buku yang memuaskan.

Penerbit Depok dan Penerbit Malang. Saya sudah pilihkan penerbit yang enak. Kinerjanya sudah tidak diragukan lagi. Hasil cetakannya bagus. Bapak/ibu bisa buktikkan sendiri.  Bapak/ibu tidak perlu mengalami hambatan, karena ada saya yang mengawal dan menjamin buku sampai terbit.



https://www.praszetyawan.com/2021/09/ini-cara-menerbitkan-buku-dengan-mudah.html

Jika nanti bapak/ibu ingin mengirim naskah buku ke salah satu penerbit rekanan saya tersebut, silakan kirim japri ke WA  nassum bapak/ibu sertakan kelengkapan naskah yaitu:

1. cover ( judul buku dan nama penulis saja),

2. Prakata,

3. daftar isi (tanpa nomor halaman),

4. profil penulis,

5. sinopsis

semuanya digabung dalam 1 file word, Tips dari saya, jangan menentukan deadline kapan buku harus terbit, misalkan karena untuk kenaikan pangkat, buku diminta agar terbit bulan apa gitu, proses penerbitan buku ya hanya bisa ditunggu saja.

Dengan kerja sama dari penerbit indie ini maka tulisan saya akan lebih mudah untuk terbit, Alhamdulillah semoha lekas pecah telur

 

Temanggung, 27 Juni 2022






Jumat, 24 Juni 2022

MENGENAL PENERBIT INDI







 MENGENAL PENERBIT INDI

 

Pertemuan  Ke: 17

Hari                 :  Jumat  22  Juni 2022

Gelombang      :  25

Nara Sumber   :  Mukminin, S.Pd. M.Pd

Moderator       :  Lely Suryani

 

“Untuk menjadi penulis, yang dibutuhkan hanyalah kemauan keras untuk menulis dan kemudian mempraktikannya, orang yang hanya mempunyai kemauan untuk menulis, namun tidak pernah melakukkannya, maka ia sama ssja dengan bermimpi untuk memiliki mobil, tanpa ada usaha dan kerja keras untuk memilikinya.” Stephen King

 

Assalamualaikum wr.wb

Sugeng sonten malam yang di tunggu untuk mendapatkan ilmu kepenulisan, di BM 25. Malam ini dengan materi mengenal penerbit indi oleh nara sumber bapak Mukminin, S.Pd. M.Pd dan seorang moderator yang lincah renyah dan luarbiasa Ibu Lely Suryani.

Cak Inin adalah nama panggilan dari seorang pria dengan nama lengkap  Mukminin. Beliau lahir 57 tahun yang lalu di Jombang Jawa Timur. Menjadi guru SMP adalah pekerjaan tetapnya, dan  ber macam - macam pekerjaan lain yang  berada dipundaknya.

 

Dalam dunia literasi, sebagai lulusan S2 dari  Jurusan  Pendidikan  Bahasa dan Sastra Indonesia, tentu tak diragukan lagi kemampuannya. Apalagi sebagai  seorang Direktur Penerbit Buku  Kamila Press Lamongan, tentu semakin menambah kekuatan untuk  menjulangkan kiprahnya di dunia literasi.

 

Siapa si yang tidak mengenal sosok pria berkumis tipis, tapi dengan  prestasi yang tidak tipis lagi ? Nah jika penasaran dengan beliau, klik saja Curriculum Vitae  beliau. Dan sekarang..., kita akan bersama beliau dengan mat…

Bisa juga kenal Cak Imin di Curriculum Vitae buka link  https://cakinin.blogspot.com/2020/10/curiculum-vitae.html

Maka dari itu coba saja buka CV beliau bapak Mukminin, S.Pd., M.Pd.

Materi kali ini silahkan klik link dibawah ini

https://cakinin.blogspot.com/2022/02/usia-56-tahun-aku-berkarya-dan.html

salah satu karya nara sumber:




 Syarat-syarat:

1. Kirimkannaskahlengkapmulaijudul, kata pengantar, daftar isi, naskahlengkapsesuaiurutan daftar isi, daftar pustaka, biodata penulis dg fotonya dan Sinopsisutk cover belakang.

2. Ketik A5 ukurannya 14,8 x 21 cm, spasi 1,15 ukuranfon 11 dan margin kanan 2 cm, kiri 2 cm, atas 2 cm dan bawah 2 cm. Gunakanhuruf

Arial, calibriatau Cambria dan masukkandalam 1 file word dikirimke WA sayaatau email gusmukminin@gmail.com

3. Fasilitas di Penerbit KAMILA PRESS LAMONGAN

Penulis mendapatfasilitas dibuatkan cover buku, layout, edit dan No.ISBN,  PO buku, mendapat sertifikat penulis dari penerbit. 

Penerbit indi atau penerbit indipenden juga dapat dikatakan penerbit mandiri untuk menerbitkan buku atau media yang bisa dilakukan secara mandiri oleh penulis. Pada umumnya, dalam hal penjualan, penerbitan independen memiliki pasar yang lebih kecil dibandingkan dengan penerbit mayor atau penerbit besar.







Syarat – syarat menerbitkan di KAMILAPRESSLAMONGAN

1.      Kirimkan naskah lengkap

2.      Kata Pengantar

3.      Daftar Isi naskah

4.      Daftar pustaka

5.      Biodata penulis dengan foronya dan sypnopsis

 Hubungi beliau email bapak Mukminin  gusmukminin@gmail.com

Harga Penerbitan buku di Kamila Press Lamongan ( harga sewaktu-waktu bisa berubah).

 

Biaya Cetak buku  A5, kertas Bookpapar (coklat halus) atau HVS putih 

(termasuk biaya ISBN, Layuot, edit, cover buku, PO buku, sertifikat).

 

A. 60 halaman:

#  Cetak 5 buku/ eksp. =  566.000

# Cetak 10 buku/ eksp. =  632.000,

plus ongkir

 

B. 70 hlm: 

#  Cetak 5 buku = 570.000

# Cetak 10 buku = 650.000,

. Plus Ongkir

 

C. 85 hlm :

 # Cetak 5 buku = 580.000

# Cetak 10 buku =

660.000

 

D. 90 hlm:

# Cetak 5 buku = 600.000

# Cetak 10 Buku = 715.000

 

E. 100 hlm:

# Cetak 5 buku = 635.000

# Cetak 10.Buku = 725.000

 

F. 125 hlm:

# Cetak 5 buku = 650.000

# Cetak 10 buku = 751.000

 

G. 150 hlm=

# Cetak 5 buku = 665.000

# Cetak 10 buku = 800.000

 

H. 200 hlm:

# 5 buku = 69…

 Contoh perhitungan biaya Cetak buku

Jika cetak buku A5 jmh hal 85. Cetak 20.buku, maka rinciannya

1. Cetak 10 buku harga atas 660.000

2. Yg 10 buku dihitung harga cetak ulang x @ 22.000 = 220.000

3. Ongkir 2 kg

 

Alhamdulillahirrobbil”alamin

Temanggung, 23 Juni 2022


Rabu, 22 Juni 2022

Anatomi Buku

 

 


                                                                Anatomi Buku

 

Pertemuan  Ke: 16

Hari                 :  Rabu, 22  Juni 2022

Gelombang      :  25

Nara Sumber   :  Teresia Sri Rahayu, S. Pd. SD

Moderator       :  Rofiah Afifi

 

“Untuk menjadi penulis, yang dibutuhkan hanyalah kemauan keras untuk menulis dan kemudian mempraktikannya, orang yang hanya mempunyai kemauan untuk menulis, namun tidak pernah melakukkannya, maka ia sama ssja dengan bermimpi untuk memiliki mobil, tanpa ada usaha dan kerja keras untuk memilikinya.” Stephen King

Assalamualaikum

Para pembaca yang budiman, perkenankan saya sambil sruput wedang ronde yang hangay dan rasa jahenya yang nonjok membuat mata melek. Pertemuan malam ini materi ke 16, bersama narasumber  beliau bunda Teresia Sri Rahayu, S. Pd. SD dan di pandu seorang moderator yang sangat aktif yaitu ibu Rifiah Afifi.

Sebelum materi sebaiknya kita kenal terlebih dahulu dengan narasumber silahkan membuaka link yang ada  https://www.cikgutere.com/2021/01/tere-bukan-liye.html

Sudah nggak sabar lagi dengan materi yang akan membuat kita semua semakin bertambah ilmu kepenulisan marilah kita simak materi malam ini.

Anatomi buku adalah satu hal  penting yang akan membantu kita dalam menulis buku adalah penguasaan mengenai anatomi buk. Mengenal anatomi buku adalah salah satu wawasan yang harus dimiliki oleh seorang penulis. Dengan mengetahui anatomi buku, kita jadi tahu bagian mana sajadari sebuah buku yang harus kita tulis dan bagaimana caranya. Bakhan beberapa syarat sebuah buku dinyatakan sebagai “buku” adalah kaena buku tersebut memiliki anatomi buku lengkap.

Anatomi buku juga bisa disebut bagian-bagian buku yang melengkapi satu sama lainnya, sehingga tercipta sebuah buku yang utuh.

Setelah membaca modul yang telah di sampaikan narasumber, maka ada beberpa yang perlu di perhatikan,



Resep rahasianya ala narasumber. Bpk/Ibu, salah satu resep rahasia agar buku kita dikategorikan baik dan menarik bahkan lolos di penerbit mayor sehingga direkomendasikan / dijual di toko buku besar adalah buku kita harus relevan dan aktual dengan kebutuhan pasar saat ini. Ini yg paling penting. Coba Bpk/Ibu menulis buku tentang Kurikulum Merdeka dan topik2-topik terkait guru penggerak pasti buku Bpk/Ibu akan laku (baik) karena sedang dicari dan diminati oleh banyak orang.

Menarik, tentu saja bukan hanya tampilan / layoutnya saja, melainkan outline dan keseluruhan isi naskahnya juga. Caranya, ambil sudut pandang yg berbeda dengan  yg sudah ada. Misalnya jika org lain membuat burger dengan  resep dan susunan yg standar, Ibu buat burger dengan kearifan lokal atau burger untuk vegetarian sehingga dagingnya diganti dgn bahan lain. Nah, modifikasi seperti  ini terapkan juga pada buku kita. Walaupun tema dan bahkan judul bukunya sama, tapi ada sudut pandang yg berbeda yg membuatnya menarik shg org penasaran.



Judul juga penentu untuk mengundang orang tertarik membaca bahkan membeli buku kita. Cb Ibu jalan2 di blog sy, nti ada artikel ttg cara menulis judul yg diminati oleh bnyk pembaca.

Point yang pelu di garis bawahi adalah materi yg ada di modul adalah bahwa anatomi buku yg disajikan dalam modul itu sifatnya ideal. Tidak perlu harus ada semua dlm buku yg akan atau sedang bahkan telah Bpk/Ibu tulis.



Buku adalah mahkota bagi seorang penulis, yuk ketahui apa saja kelengkapan naskah buku yang perlu diketahui oleh penulis klik  IG nasum

https://www.instagram.com/p/CSoGR6bJVeS/?igshid=MDJmNzVkMjY=

 

Buku tulisan narasumber bunda Tere

https://safanahulfa.blogspot.com/2022/06/anatomi-buku.html

Manfaat mengenai anatomi buku

Sebagai seorang penulis buku, dengan mengetahua anatomi buku, maka kita dapat mengetahui bagian mana dari buku yang harus  kita tulis dan  bagaimana cara menulisnya.

Buku yang  baik menarik adlah buku yang member kesan kepada setiap pembacanya.  Kesan ini;ah yang juga harus  dipahami ileh penulisnya. Jika bunger itu enak, maka pasti orang lain akan tertarik membelinya lagi bahkan merekomendasikannya. Dengan demikian juga nasib sebuah buku.

 Apa saja yang harus kita siapkan agar menjadi penulis buku yang profesional.

Menurut narasumber anhal yang bisa kita lakukan tentunya adalah mulai dari menentukan tema yang  akan mengikat keseluruhan isi buku. Kemudian menentukan judul yang relevan dengan tema. Setelah itu, kita susun yang  disebut dengan outline buku. Nah, outline ini maksudnya seperti text matter yg ada pada penjelasan modul.

Apakah ada perbedaan menulis buku dengan menulis di blog.

Tentu ada bedanya,  Jika menulis di blog itu hanya berupa artikel sedangkankan buku itu terdiri dari  kumpulan artikel. Jadi tantangan dan kepuasannya  itu sangat jauh berbeda.

Apa saja alur yang kita perlukan dalam menulis sebuah buku

 Alur di sini sebetulnya merupakan langkah-langkah menulis buku. Menurut nara sumber langkah pertama adalah  harus memahami anatomi buku terlebih dahulu. Baru mulai mengumpulkan bahan bukunya.

Bagaimana cara merancang naskah buku yang baik

Menurut  nara sumber caranya adalah dengan membuat outline yang jelas,  Bisa mengikuti pertanyaan2 pemandu sprti 5 W + 1 H

Apa saja yang harus kita lakukan dalam menyusun sebuah buku agar menjadi satu kesatuan.

Yg pertama adalah Niat lalu Doa dan Usaha.

 

Alhamdulillah semoga berkah manfaat materi hebat kali ini, amin

 

Temanggung, 22 Juni 2022

 

 

Spritual and Charakter Building

 Pada hari ini rabu 27 September 2023, Madrasah Aliyah Negeri Temanggung menyelenggarakan peringatan maulid nabi muhammad SAW dengan Tema ...